posts Subscribe to Comments comments

Senin, 26 Oktober 2009

COMMENT LINE dan ADMINISTRASI SISTEM




------------------------------------------------------------------------------


A. Dasar Teori
1. Command Lain dan Administrasi Sistem pada Linux.
Pada modul kali ini menjelaskan tentang Command Lain dan Administrasi Sistem pada Linux. Pada Linux tersedia dua mode untuk menjalakan berbagai aplikasi yaitu Terminal Mode dan Graphical Mode.

Terminal Mode adalah tempat untuk menjalankan aplikasi yang tidak ada pada graphical mode, dan Graphical Mode dikenal sebagai XWindow, aplikasi ditampilkan dalam mode grafik dan erletak pada panel menu.

Pada tampilan Terminal Mode akan menjumpai tampilan jendela Terminal Mode dengan terdapat tulisan sebagai berikut:

himatif@himatif-mania:/$

ket:
- Himatif : sebagai user aktif
- @ : menunjukkan sedang aktif di-
- Himatif-mania : nama mesin atau nama computer
- :/$ : ini menunjukkan tingkatan user

2. Konsep Manajemen User dan Group
Pada system unix deterapkan konsep yang membedakan seorang user dengan user lain. Dimana setiap user memiliki privasi yang didasarkan tasa protes login, hak dan ijin. Pembagian nama login bertujuan untuk memberikan identitas pada tiap identitas agar dapat memiliki file, direktori dan protes sendiri, seorang user dibatasi oleh ijin akses yang berbeda-beda. Bagi user biasa, nama login dapat digunakan untuk memasuki sebuah shell yang disimpan system melalui proses autentifikasi password dan melakukan pekerjaan-pekerjaan dalam system tersebut.

Berikut adalah hal-hal yang perlu diperhatikan atau pnting yang berkaitan dengan User dan Group antara lain:
- Pendaftaran nama login
- Pembekuan nama login user
- Penghapusan nama login user
- Pembuatan group baru
- Pembagian group
- Pengaturan direktori home
- Pengamanan file-file password, dll.

Dalam system Linux, nama login dapat diberikan pada:
- User biasa
- Aplikasi
- Device
- Service

Perintah masuk ke mode konsol/terminal.


Gambar 2.1


Berikut penjelasan tentang CHMOD.
Berdasarkan keterangan diatas “chmod’ digunakan untuk menentukan hak akses suatu file sesuai keinginan.
Contoh:

$ chmod 777 coba.txt

Maka, hasilnya adalah menjadi:

-rwxrwxrwx 1 [user][user] 0 2009-10-25 18:35 coba.txt

Pembahasan:
Pada sintax diatas terbagi atas 8 kelompak.
- Kelompok yang pertama “-rwxrwxrwx” kleompok ini menunjukkan hak kepemilikan, r (read) bernilai 4, w (werite) bernilai 2, dan x (executable) benilai 1.
- Kelompok ke dua yaitu “1”, satu disini sebagai kode
- “[user]”, user pertama sebagai user yang dibuat
- “[user]”, yuser berikutnya sebagai user pemilik
- Kelompok berikutnya “0’ disini sebagai size file.
- Kelompok ke-enam “2009-10-25” menunjukkan tanggal pembuatan.
- Kelompok ke-tujuh “18:35” menunjukkan waktu pembuatan
- Dan kelompok terakhir “coba.txt” menunjukkan nama filenya.

a. Manajement User
Pada Ubuntu Linux, sebuah ama login dianggap sah dalam suatu system apabila:
- Data-data terdapat pada file /etc/passwd
- Password dalam entuk tidak dibaca dalam file /etc/shadow
- Nama login berada pada group yang terdapat pada /etc/group

Berikut adalah sintax untuk melihat beberapa user system:
$ cat /etc/passwd

System linux telah menyediakan beberapa utilitas yang merupakan utilitas pengubahan file-file diatas, utilitas tersebut adalah:
- Useradd, digunakan untuk menambah user baru
- Userdel, digunakan untuk menghapus sebuah user
- Usermod, digunakan untuk memodifikasi data-data user
- Passwd, digunakan untuk mengubah password
- Groupadd, digunakan untuk menambah group
- Groups, digunakan untuk menampilkaninformasi group
- Groupdel, untuk menghapus sebuah group
- Groupmod, digunakan untuk memodifikasi data-data group

------------------------------------------------------------------------------


B.Tugas





Baca Selanjutnya...

Share/Bookmark

Kamis, 15 Oktober 2009

Sekilas Linux dan Instalasi Ubuntu





-----------------------------------------------------------------------------------


A. Dasar Teori

a. Sistem Opersi Linux
Sistem operasi linux pertama kali diciptakan oleh seorang mahasiswa yang bernama Linus Torvald yang mengadopsi sebuah system operasi milik tentara Amerika. Mahasiswa di Univ.Helsinki Finlandia ini awalnya ingin memiliki system operasi ini, tapi karena tidak di perjual belikan maka ia membuat system operasi yang mirip dengan sintem operasi yang dimiliki oleh amerika tersebut.

Sampai saat ini linux masih dipakai dan bahkan sudah bisa disejajarkan dengan system operasi terdahulunya (senior-nya), seperti Windos. Sistem operasi ini berlisensi GNU Public Licence, yaitu bias didapatkan secara gratis sehingga bias di kopi secara bebas.

Ada beberapa kelibihan yang dimiliki linux, diantaranya gratis, tidak terkena virus (karena tidak menjalankan .exe), handal dalam jaringan dan pemrograman, dan bersifat Open Source.

b. Instalasi Linux
Pada instalasi linux dilakukan langkah awal yaitu booting CD, kemudian memilih bahasa yang dinggunan dan me-review tampilannya (biasanya menu pilihan paling atas). Setelah itu tunggu sampai review tampilannya muncul, seperti pada gambar 1.1.


Gambar 1.1



Setelah melakukan tahap awal, untuk melakukan instalasi ada 7 step atau langkah:

1. Langkah Pertama, klik icon Instal untuk melakukan instalasi. Dan kemudian akan muncul tampilan “Welcome”, seperti pada gambar 1.2. Pada bagian ini untuk menentukan bahasa apa yang digunakan. Kemudian Forward untuk ke tahap berikutnya.

Gambar 1.2


2. Setelah forward akan tampil meu “Where are you?” seperti gambar 1.3. Pada bagian ini untuk memilih zona waktu dimana kita tinggal, untuk itu pilih region dan city sesuai tempat tinggal. Setelah itu forward lagi untuk ke tahap berikutnya yaitu tahap ketiga.


Gambar 1.3


3. Tahap selanjutnya adalah tahap ketiga yaitu keyboard layout. Disini untuk menentukan jenis keyboard layout yang akan digunakan, biasanya type yang dipakai USA.


Gambar 1.4


4. Tahap keempat yaitu “Prepare Disk Space” (lihat gambar 1.5). Pada bagian ini untuk mengatur specify partitions. Pada bagian ini bias dibilang agak rumit dari pada menginstal system operasi lain, karena memrlukan beberapa partition. Pada prepare disk space ini ada tiga pilihan yaitu install them step by step, use the larges continuous free space, dan partition manually. Untuk lebih aman pilih partition manually (lihat gambar 1.6), kemudian forward.


Gambar 1.5



Gambar 1.6


Masih ditahap empat, ditahap ini dilakukan penentuan tempat di partition mana akan menginstal linux. Untuk itu kita harus menyediakan partition untuk file system :/dev/hda4 dan swap. Pada hda4 diberi partition :/, ini karena :/ merupakan hirarki tertinggi pada file system. Lihat gambar 1.7.


Gambar 1.7


5. Tahap selanjutnya yaitu tahap ke lima yaitu “Who Are You?”. Tahap ini digunaka untuk menentukan nama user, password, dan nama computer. Lihat gambar 1.8.

Gambar 1.8


6. Pada tahap ke enam, dilakukan apabila ada system operasi lain selain linux. Disini untuk mengtransfer data-data apa saja yang ingin di transfer ke linux. Untuk memilihnya biasanya di centang.

7. Tahap berikut adalah menampilkan setingan kita sebelumnya. Apabila ada yang tidak sesuai dengan kengingin maka bias diubah dengan klik tombol beck dan apabila sudah sesuai klik Instal. Tunggu beberapa saat sampai penginstalan selesai, dan siap digunakan….

-----------------------------------------------------------------------------------

B. Tugas

1. Specifikasi Komputer
a. File System
- Windows Vista Ultimate, SP2
- System type: 64-bit operation system
b. Processor
- AMD Athlon™ 64 X2 Dual Core Processor 5000+ 2.60 GHz.
c. Memory
- DDR2 4096 MByte
d. Video
- ATI Radeon X1650 series, GDDR3, 256 MB, 128 bit
e. Hardisk
- Sata 160 GB












2. GNU merupakan singkatan dari GNUs Not Unix. GNU atau Linux merupakan sebuah proyek dari versi sebelumnya yaitu UNIX, yang sudah menggunakan Tampilan Desktop (Desktop environment) (seperti GNOME dan KDE), dan suite kantor (office suite) seperti OpenOffice.org.

Kernel adalah sebuah perangkat lunak utama yang tugasnya untuk menjalankan aplikasi untuk mengakses perangkat keras secara aman.

Open Source merupakan sebuah system yang bias diubah-ubah source-codenya oleh siapa saja bik ituu individu maupun dari layanan pusat itu sendiri. Open Source ada karena diperuntukan untuk bisa berkarya mengembangkan linux itu sendiri.
Live CD pada linux digunakan untuk menjalankan drive CD-ROM, dan tanpa perlu mengistalnya ke hardisk. Sebelumnya LiveCD digunakan untuk menguji system operasi yang bersifat open source.

3. Ubuntu
Ubuntu merupakan system yang berkembang sangat cepat dari semua distro linux. Ubuntu berdasarkan pada rilis stabil Debian (Sid), sehingga bagi yang suka Debian Anda akan menemukan sangat mudah untuk mengelola dan mengkonfigurasi Ubuntu.

Fedora
Muncul pada tahun 2003. Siklus rilis fedora cepat, setiap 6 bulan sekali rilis yang baru, dan merupakan Distro besar untuk memilih untuk menjadi up to date dengan semua software baru yang tersedia.

Debian
Debian adalah salah satu Distribusi Linux tertua. Debian juga merupakan pangkalandari beberapa distribusi terbesar sseperti Ubuntu, Knoppix, dll.

Mandriva
Gael Duval adalah pencipta Mandriva yang nama mantan Mandrake, sekaligus merupakan salah satu Distribusi pertama diluncurkan pada tahun 1998, ketika bergabung dengan Conectiva beralih nama menjadi Mandriva, Ini adalah distribusi Desktop primer berdasarkan pada RedHat awal, tapi sekarang belum didasarkan pada itu.
Distribusi ini dapat dikonfigurasi hampir sepenuhnya menggunakan antarmuka grafis, yang bisa menjadi besar bagi pendatang baru untuk Linux.

CentOS
CentOS adalah RedHat Enterprise Edition klon, yang bebas, dan datang tanpa dukungan dari RedHat tetapi dukungan dari masyarakat. Keunggulannya pada kestabilan untuk server aplikasi.

4. GNOME adalah (GNU Network ObjectModel Environment). Tampilan Desktop GNOME terdiri dari beberapa komponen, yaitu gtk-engine, gtk-themes, metacity dan icons. Engine default dalam GTK 2.4 default terdiri dari Clearlooks, Crux, Industrial, Light-Blue, Metal, Mist dan Smooth. Tema GNOME dibuat dengan menyesuaikan engine yang dipakai untuk menampilkan warna dan efek yang diinginkan. Tema-tema default tentunya bisa anda dapatkan dari aplikasi distribusi Linux yang dipakai dengan nama tema yang tidak jauh dari nama engine di atas. proyek GNOME menyediakan dua hal-hal: lingkungan desktop GNOME, suatu desktop yang menarik dan intuitif untuk para pemakai, dan platform pengembangan GNOME, suatu kerangka luas untuk bangunan aplikasi yang mengintegrasikan ke dalam sisa dari desktop. GNOME ini juga memiliki sifat-sifat Free, Usable, Accessible, International, Developer-friendly, Organized, Supported, A community.
KDE adalah (K Desktop Environment) merupakan salah satu windows manager di sistem operasi berbasis UNIX. Pembuatan aplikasi yang berjalan di KDE harus mengikuti standar antarmuka yang ramah dan efisien bagi penggunanya. KDE adalah sebuah aplikasi desktop environment untuk sistem operasi berbasis UNIX (termasuk Linux, FreeBSD, NetBSD dan lain-lainnya). Fungsinya adalah untuk mengurangi penggunaan command line yang mungkin terlalu rumit bagi pengguna yang awam di sistem operasi berbasis UNIX tersebut, sehingga pengoperasiannya semudah mengoperasikan desktop pada lingkunga.
Baca Selanjutnya...

Share/Bookmark

Rabu, 14 Oktober 2009

About This...


Blog ini di buat atas dasar tuntutan kampus (khs.Praktikum LINUX). Buat Blog untuk kepentingan mata kuliah, kenapa...? karena pada praktikum ini, dituntut membuat Blog dari sang AssDos (Assisten Dosen) untuk mengumpulkan Tugas dan Laporan.

Tapi ini merupakan terobosan baru....!. Yang awalnya sekedar nge-print trus di kumpulkan ke assistennya, tapi sekarang menggunakan via BLOG. Sedikit ribet, tapi lumayan...

yahh... tetap semangat.... :(

Baca Selanjutnya...

Share/Bookmark
 

Translate

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

About Me

Foto Saya
Rahmat Putra
hmmmm... mulai tertarik dengan Internet, langkah awal menjadi blogger...
Lihat profil lengkapku

Copyright ©2009 Laporan dan Tugas LINUX